Pildacil

Pengembangan Bakat Anak (PBA) pildacil adalah kegiatan selain pembelajaran umum yang dilaksanakan rutin setiap satu pekan sekali dijam pelajaran formal yang berfokus pada kemampuan berbicara di depan umum, khususnya dalam konteks penyampaian pesan-pesan keagamaan oleh siswa. Melalui ekstrakurikuler ini, peserta didik dilatih untuk menjadi da’i cilik, yaitu pendakwah muda yang mampu menyampaikan ceramah atau pidato yang bertemakan nilai-nilai agama Islam dengan penuh keyakinan, kedisiplinan, dan keterampilan komunikasi yang baik. Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan agama siswa, serta mengasah keberanian dan kepercayaan diri mereka.

PBA ini mempelajari tentang jenis pildacil sebagai berikut :

  • Latihan Berpidato: Siswa dilatih secara rutin untuk menyusun dan menyampaikan pidato dengan tema-tema keagamaan tertentu.
  • Penilaian dan Evaluasi: Pembina memberikan penilaian dan masukan terhadap cara penyampaian siswa, termasuk intonasi, bahasa tubuh, dan pemahaman materi.
  • Lomba Pildacil: Siswa berpartisipasi dalam lomba pidato tingkat sekolah atau antar-sekolah yang menguji kemampuan mereka dalam menyampaikan ceramah agama.
  • Diskusi dan Pembelajaran Materi Agama: Siswa berdiskusi mengenai topik-topik agama, seperti akhlak mulia, ibadah, dan kisah teladan Nabi, yang akan dijadikan bahan ceramah.
  • Tampil di Acara Sekolah: Siswa Pildacil sering diberi kesempatan untuk tampil dalam acara-acara keagamaan di sekolah, seperti peringatan hari besar Islam.

Accessibility Toolbar

Bahasa »